Tips Membawa Pakaian di Tas Ransel atau Backpack Anti kusut
Buat Travelers yang suka traveling backpackeran, pasti hal yang bikin jengkel adalah ketika sampai di tujuan, baju sudah pada lecek atau kusut. Solusinya memang adalah menggunakan koper agar menjaga pakaian tetap rapi sampai ke penginapan. Sayangnya, membawa koper akan merepotkan jika kita akan berpindah-pindah penginapan/hotel apalagi jika kita mengendarai sepeda motor atau angkutan umum seperti bus, MRT, LRT, KRL, dsb.
Aku sendiri termasuk yang lebih suka liburan dengan tas ransel atau backpack saja. Jadi, pada artikel ini aku mau share bagaimana caraku membawa pakaian di tas ransel/backpack tanpa membuat pakaian berantakan dan lecel/kusut.
![]() |
Traveling dengan ransel/backpack |
1. Tata Pakaian dalam Satu Stel atau Outfit
Dibanding menyusun pakaian berdasarkan jenisnya (atasan dengan atasan, bawahan dengan bawahan, dsb), aku rekomendasikan Travelers untuk menata berdasarkan satu setel outfit. Kamu bisa susun pakaianmu mulai dari atasan, bawahan, hingga hijab dalam satu kelompok atau tumpukan. Selanjutnya kamu bisa meletakkan satu stel outfit lagi di atasnya. Lakukan pada semua outfit yang kamu rencanakan akan kamu pakai.
2. Urutkan Tumpukan Berdasarkan Waktu Pemakaian
Letakkan setelan outfit yang akan kamu gunakan pada hari terakhir di posisi paling bawah. Lanjutkan dengan setelan pakaian yang akan digunakan satu hari sebelumnya. Lanjutkan sampai setelan yang akan kamu gunakan pada hari pertama setelah kamu tiba di tumpukan paling atas. Ini akan memudahkan Travelers mengambil baju tanpa membuat baju lainnya berantakan.
3. Gunakan Plastik untuk Packing
Ini adalah cara yang aku terapkan ketika bepergian untuk waktu yang cukup lama dengan tas ransel/backpack. Kamu bisa menggunakan plastik OPP dengan seal atau perekat di ujungnya yang bisa menutup plastik tersebut. Plastik ini tipis dan ringan sehingga tidak menambah beban dan memenuhi ruang di tas kamu. Selain itu pilihlah yang transparan atau bening sehingga memudahkan kamu mengetahui pakaian mana yang akan kamu keluarkan dari tas. Yang paling penting, masukkan satu setel outfit ke dalam satu plastik. Jadi, kamu tidak membutuhkan terlalu banyak plastik.
![]() |
Pakaian terbungkus plastik |
4. Jangan Gunakan Plastik Vacum
Plastik yang bisa divacum memang akan sangat menghemat ruang pada tas kamu. Tetapi, dalam proses vakum semua udara akan tersedot keluar dan pakaianmu akan seperti diremas. Aku sendiri sudah pernah menggunakan cara ini dan hasilnya, semua pakaian kami kusut/lecek! Kalau kamu mau meluangkan waktu atau membayar untuk menyetrika pakaianmu, kamu bisa gunakan plastik vacum untuk memungkiankan kamu membawa lebih banyak pakaian dalam satu tas. Tapi jika tidak, jangan coba-coba ya Travelers!
![]() |
Jangan gunakan plastik seperti ini |
Gimana Travelers? Cara ini gampang dan murah tapi efektif mencegah pakaianmu kusut biar kamu makin pede foto-foto di destinasi favoritmu.
Buat kamu yang lagi cari inspirasi liburan, cek Beranda website ini ya. Aku akan share pengalaman aku ke beberapa destinasi wisata.
Terima kasih sudah mampir di maujalan.com, semoga artikel ini bermanfaat buat kamu ya, Travelers!
Posting Komentar untuk "Tips Membawa Pakaian di Tas Ransel atau Backpack Anti kusut"
Posting Komentar